Tentang

Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad, begitu kita mengenalnya saat ini. Perjalanan hidupnya perlu disimak dan dapat menjadi inspirasi siapapun. Dari Sungai Buluh, Lingga ia hijrah ke Pekanbaru untuk menempuh pendidikan, lalu menempuh karir di Kota Madani. masa kecilnya dihabiskan di tanah kelahirannya. Ia menempuh pendidikan dari jenjang SD sampai SMA di sana.
Bermodalkan tekad pria yang lahir di Bunda Tanah Melayu ini, berangkat ke Pekanbaru untuk melanjutkan pendidikan ke Universitas Riau. Baca juga : Amsakar untuk 2024 Menggema di Rapat Paripurna DPRD Batam Saat itu tak banyak di kampungnya, pemuda dan pemudi yang menempuh pendidikan jejang ke universitas. Sejak remaja Amsakar memiliki pemikiran yang brilian.
Hal ini dibuktikannya dengan menjadi mahasiswa terbaik I Fisipol UNRI dan mahasiwa terbaik III UNRI. Nasib Amsakar Achmad seusai lulus kuliah, sempat bekerja serabutan. Namun, akhirnya ia ditawari menjadi asisten dosen. Sejak menjadi asdos kehidupan Amsakar mulai mengalami sedikit pertumbuhan. Ia pun mengikuti tes CPNS dan lulus sebagai Manwil Hansip Kota Batam.
Lulusnya Amsakar menjadi sebuah pilihan yang cukup sulit, sebab ia sudah berkeluarga. Kondisi ekonominya juga masih pas-pasan. Saat awal pindah ke Batam, Amsakar tidak memboyong istri dan anaknya. Sebab, untuk biaya kepindahan Amsakar sendiri, ia terpaksa menjual televisi dan sepeda motor astrea kesayanganya. Istri dan anak-anaknya baru diboyongnya ke Batam, ketika kondisinya sudah agak lumayan membaik.

Profil

  • Tanggal Lahir: 1 Agustus 1968
  • Tempat Lahir: Sungai Buluh, Singkep Barat, Lingga, Kepulauan Riau
  • Anak: 1. Suci Handini, 2. Aprilia Dwi Ningrum, 3. Amelia Intan Cahyani
  • Umur: 55
  • Istri: Erlita Sari

Karir

Selama kuliah, Amsakar mengajar sosiologi sebagai dosen luar biasa di Universitas Riau. Pada 1997, ia memulai karier birokrat setelah lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di Markas Wilayah Pertahanan Sipil (Mawil Hansip) Pemerintah Kota Batam

Professional Experience

Kepala Sub Bagian Tata Usaha Pimpinan dan Keuangan

2000-2001

Kepala Sub Bagian Perlengkapan

2001-2002

Kepala Sub Bagian Perundang-undangan Bagian Hukum

2002-2004

Kepala Sub Bagian Rumah Tangga Bagian Umum

2004–2005

Kepala Bagian Umum

2005-2011

Kepala Dinas PMP-KUKM

2011-2012

Kepala Dinas Perindag dan ESDM

2012-2015

Hubungi

Location:

Kota Batam

Call:

+62